Pages

Kamis, 25 April 2013

ENERGI YANG BERPERAN DAN DIGUNAKAN OLEH MANUSIA

ENERGI YANG BERPERAN DAN DIGUNAKAN OLEH MANUSIA


Setiap manusia pasti memerlukan energi, pastinya untuk melakukan aktivitasnya sehari-hari. Energia adalah tenaga. Manusia pasti memerlukan energi yang berasal dari makanan, maka dari itu manusia harus makan dan minum, dan setelah makan pasti manusia akan merasa tubuhnya akan lebih bertenaga, dari sebelumnya.

Energi tidak diperlukan oleh manusia saja tetapi banyak juga yang memerlukan sumber energi.Sumber energi tidak berasal dari makanan saja, banyak sumber energi lainnya seperti sumber energi matahari.

Sumber energi matahari diperlukan oleh banyak makhluk hidup,selain sumber energi panas,juga sebagai energi cahaya. Energi matahari dapat digunakan langsung untuk aliran listrik bahkan untuk mendinginkan serta memanaskan. Tumbuhan mengubah sinar matahari menjadi energi kimia dengan menggunakan untuk proses fotosintesis.

Berikut ini adalah beberapa bentuk energi yang merupakan turunan dari energi matahari misalnya:

  • Energi angin yang timbul karena adanya perbedaan suhu serta tekanan pada tempat dengan tempat lain sebagai efek energi matahari.
  • Energi air karena adanya siklus hidrologi akibat dari energi panas matahari yang mengenai bumi.
  • Energi biomassa karena adanya fotosintesis dari tumbuhan yang notabene menggunakan energi matahari.
  • Energi gelombang laut yang muncul karena enargi angin.
  • Energi fosil yang merupakan bentuk lain dari energi biomassa yang telah mengalami proses selama berjuta-juta tahun.

Selain itu energi panas matahari juga berperan penting dalam menjaga kehidupan di bumi ini. Tanpa adanya energi panas dari matahari maka kehidupan diseluruh muka bumi ini pasti akan musnah karena permukaan bumi akan sangat dingin dan tidak ada makhluk yang sanggup hidup di bumi.

Ada beberapa pemanfaatan energi panas matahari yaitu :
  1. Pemanasan ruangan 
  2. Penerangan ruangan
  3. Kompor matahari
  4. Pengeringan hasil pertanian
  5. Distilasi air kotor
  6. Pemanasan air
  7. Pembangkit listrik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar