Sabtu, 23 Maret 2013

Bahaya pengguna Narkoba

Sedikit bahasan tentang bahayanya pengguna narkoba

Pada saat ini banyak sekali korban kekejaman narkoba,diantaranya para siswa dan siswi sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas. Bahkan tidak sedikit yang menjadi korban,mereka hampir kehilangan masa depannya hanya karena narkoba.Hal ini terjadi karena adanya ajakan,tekanan,dan bujukan dari orang maupun sekelompok orang kepadanya atau teman sebayanya sendiri.

Taukah kamu tentang bahaya narkoba ? Narkoba adalah salah satu zat paling berbahaya selain rokok,namun tidak sedikit pula orang mengonsumsi narkoba.

Di Indonesia pecandu narkoba perkembangannya sangat pesat.Para pecandu itu pada umumnya berusia 12 sampai 24 tahun,yang artinya inilah usia produktif atau usia pelajar.Pada umumnya remaja mengonsumsi narkoba biasanya diawali dengan merokok ini merupakan hal yang wajar dikalangan pelajar saat ini.Awalnya mencoba lalu mengalami ketergantungan.
Pengguna narkoba di kalangan remaja dewasa ini kian meningkat,maraknya penyimpangan perilaku generasi muda tersebut dapat membahayakan keberlangsungan hidup bangsa ini dikemudian hari.Karena genersi muda merupakann generasi yang di harapkan sebagai generasi penerus bangsa ini,apa jadinya kalau generasi muda ini selalu digerogoti oleh zat adiktif yang berbahaya yang dapat menghancurkan syaraf sehingga generasi muda tidak dapat berpikir jernih.Akibatnya generasi penerus bangsa yang cerdas semakin berkurang.
Berikut dampak negatif dari pengguna narkoba :
  • perubahan dalam sikap
  • sering membolos,menurunnya kedisiplinan dan nilai-nilai pelajaran
  • kurangnya konsentrasi
  • mudah tersinggung dan cepat marah
  • sering menguap,mengantuk dan malas
  • tidak memperdulikan kesehatan diri
  • sering melakukan tindakkan kriminalitas seperti mencuri,merampok untuk mendapatkan narkoba

0 komentar:

Posting Komentar

 
Blog Irma Susandari (13512808) Blogger Template by Ipietoon Blogger Template